Hily adalah aplikasi kencan, mirip dengan aplikasi serupa yang lebih populer seperti Tinder. Di sini, Anda dapat mulai mengobrol dengan orang-orang dari seluruh penjuru dunia. Interface-nya sangat mudah dipakai dan privasi Anda disesuaikan dengan yang Anda inginkan.
Langkah pertama untuk menggunakan Hily adalah membuat profil baru. Anda hanya perlu beberapa detik untuk melengkapi informasi yang diperlukan. Perlu diketahui bahwa aplikasi ini mengutamakan keamanan Anda dan memverifikasi seluruh informasi yang mungkin untuk menghindari profil palsu dan penipuan.
Setelah Anda memasukkan informasi, Hily akan mulai menampilkan profil orang lain. Usap ke kiri atau kanan, sesuai apakah Anda menyukai orang itu atau tidak. Jika ya, Anda dapat membuka obrolan untuk bertukar pesan, GIF, dan foto dengan cara mudah dan intuitif.
Dengan Hily, Anda akan menjumpai orang baru di mana pun berada dalam waktu singkat. Ini pilihan yang bagus jika Anda ingin melakukan lebih dari sekadar mengobrol di Android Anda.
Persyaratan (Versi terbaru)
- Memerlukan Android 8.0 ke atas
Komentar
tidak bekerja
Saya belum mencobanya